Sabtu, 12 Januari 2013

DEMO


Ciri Khas Demo Mahasiswa
  • ·         Demo dengan cara persuasif atau damai disebut petisi atau slogan
  • ·         Demo nonkoperatif atau chaos (kekerasan) disebut embargo atau boikot
  • ·         Demo yang bersifat intervensi tanpa kekerasan disebut mogok atau membuat peraturan atau lembaga tandingan.

Dalam unjuk rasa atau berdemo diperlukan pimpinan lapangan yang selanjutnya disebut KORLAP (koordinator lapangan).

Syarat menjadi Korlap:

      Korlap bukanlah pimpinan organisasi yang melakukan demonstrasi, jadi seandainya korlap tertangkap aparat, maka korlap tidak akan membeberkan rencana-rencana organisasi selanjutnya, sebab korlap pada hakikatnya adalah anggota biasa organisasi yang tahu persis tujuan organisasi selanjutnya.
Adapun struktur korlap terdiri dari:

  • ·         Korlap Utama atau pemimpin dan pengatur dilapangan
  • ·         Anak Korlap atau pengawas jalannya demo
  • ·         Negosiator
  • ·         Team keamanan

Hal-hal yang perlu dalam demostrasi:

  • ·         Manajemen lapangan atau sasaran yang dituju
  • ·         Setting Demo (damai. semi atau chaos/bentrok)
  • ·         Perlengkapan (bendera, simbol, pengeras suara, dll).


Retorika
     Retorika adalah cara dalam menyampaikan pendapat secara persuasif. Retorika pada hakikatnya adalah sebuah cara-cara manusia agar orang lain dapat mengikuti apa yang dikatakan atau di isyaratkan pada saat itu.

Logika
      Logika adalah cara berpikir yang sesuai dengan kaidah-kaidah azas-azas atau aturan-aturan yang telah disepakati.
Sebagai manusia yang mempunyai idealisme atau jiwa militansi, ideologis (ekstrim) dan normatif (eksklusif), mahasiswa dituntut untuk selalu berpikir sebagai berikut:

  • ·         berpikir logis dan konstruktif
  • ·         setiap masalah memliki arti yang berbeda
  • ·         menangani masalah merupakan proses belajar
  • ·         mengumpulkan informasi yang baik
  • ·         memberikan pertanyaan yang tepat (apa, dimana, kapan, mengapa, siapa dan bagiamana)
  • ·         mencari informasi dari berbagai sudut pandang
  • ·         berpikir strategis atau regresi
  • ·         memilih solusi terbaik untuk membuat suatu keputusan.



Sumber : http://www.pustakasekolah.com/pengertian-demonstrasi-cara-berunjuk-rasa.html

0 komentar:

Posting Komentar